SEMARANG, jateng.bps.go.id - BPS Provinsi Jawa Tengah menggelar Rilis Indikator Strategis pada Jumat, 1 November 2024. Data yang dirilis meliputi Perkembangan Indeks Harga Konsumen, Nilai Tukar Petani, Pariwisata, Transportasi, Luas panen dan produksi padi serta jagung.
Tingkat inflasi month to month (m-to-m) Provinsi Jawa Tengah bulan Oktober 2024 sebesar 0,19%.Inflasi tertinggi terjadi di Kota Tegal sebesar 2,02 persen.
Nilai Tukar Petani Jawa Tengah September 2024 sebesar 113,79 atau turun 0,01% dibanding NTP bulan sebelumnya sebesar 113,80.
Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel bintang 47,66% dan nonbintang 23,04%. Sementara Jumlah perjalanan Wisatawan Nusantara pada Januari-September 2024 tujuan Jawa Tengah mencapai 112,09 juta perjalanan.
Jumlah kedatangan penumpang angkutan udara September 2024 sebanyak 123.191 orang. Jumlah kedatangan penumpang angkutan laut pada September 2024 tercatat sebanyak 31.403 orang.
Pada 2024, luas panen padi diperkirakan sebesar 1,55 juta hektare dengan produksi padi sekitar 8,83 juta ton gabah kering giling (GKG). Jika dikonversikan menjadi beras untuk konsumsi pangan penduduk, maka produksi beras pada 2024 diperkirakan sebesar 5,08 juta ton (angka sementara).
Pada 2024, luas panen jagung pipilan diperkirakan sebesar 0,44 juta hektare. Produksi jagung pipilan kering dengan kadar air 14% pada 2024 sebesar 2,59 juta ton (angka sementara).
Rilis Indikator Strategis Provinsi Jawa Tengah disampaikan oleh Kepala BPS Provinsi Jawa Tengah, Endang Tri Wahyuningsih dan dihadiri oleh Sekda Provinsi Jawa Tengah, Sumarno beserta perwakilan BI, OJK, dinas/instansi, dan media.