Komandan Baru Statistik Sosial BPS - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Tengah

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : s.bps.go.id/skdjateng2024

Anda bisa menyampaikan pengaduan layanan kepada kami disini atau  mengakses Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR) disini

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat melalui Layanan Statistik Fast Response (LATIFA) WA 0815-6770-1212, email jateng@bps.go.id dengan subject Permintaan Data, zoom meeting dengan perjanjian, dan akses ke pst.bps.go.id

Komandan Baru Statistik Sosial BPS

Komandan Baru Statistik Sosial BPS

2 Agustus 2018 | Kegiatan Statistik Lainnya


Berita Versi Audio

Margo Yuwono, Komandan Baru Statistik Sosial BPS

Jakarta - “Ke depan yang perlu diciptakan adalah mengubah iklim dan suasana dalam pendataan. Perlu punya cara baru, pendekatan baru, dan bagaimana mengelola responden menjadi bagian penting bisnis proses kita (BPS, red). Perlu dibangun satu chemistry, hubungan yang baik, sehingga responden akan memberikan data dengan suka cita,” ujar Deputi Bidang Statistik Sosial yang baru saja dilantik pagi ini (2/8), Margo Yuwono.

Untuk target jangka pendek, Margo mengungkapkan akan mematangkan persiapan Sensus Penduduk 2020 (SP2020) dengan melihat hasil Pilot SP2020 yang saat ini sedang dilaksanakan di tujuh provinsi (Sumatra Utara, Sumatra Selatan, DKI Jakarta, Jawa Barat, Kalimantan Selatan, Nusa Tenggara Timur, dan Maluku Utara). “Kita ingin SP2020 tidak hanya di pusat gaungnya, tapi juga di daerah,” lanjutnya.

Selain melantik Margo, Kepala BPS Kecuk Suhariyanto juga melantik beberapa kepala BPS provinsi, yaitu Sentot Bangun Widoyono sebagai Kepala BPS Provinsi Jawa Tengah; Yos Rusdiansyah sebagai Kepala BPS Provinsi Sulawesi Selatan; Endang Tri Wahyuningsih sebagai Kepala BPS Provinsi Sumatra Selatan; Suntono sebagai Kepala BPS Nusa Tenggara Barat; dan Win Rizal sebagai Kepala BPS Provinsi Sulawesi Barat. Semoga amanah. HUMAS BPS @bps_statistics

#GerakanCintaData
#DataMencerdaskanBangsa
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Tengah (Statistics of Jawa Tengah Province)Jl.Pahlawan No. 6 Telp. 024 - 8412802

8412804

8412805 Fax. 024 - 8311195 e-mail : jateng@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik